Saturday, July 20, 2013

Soal Kimia : Laju Reaksi

Hai adik-adik?bagaimana nih kabar kalian?sehatkan?pastinya dong.anak IPA harus sehat-sehat ya.
ini nih,kali ini penulis mau membagikan soal-soal kimia kelas 11 sma yang bertema laju reaksi.Nah,materi ini akan adik-adik pelajari di semester 1 kelas 11 SMA.

untuk sekedar sharing,ternyata dalam suatu reaksi juga memiliki kelajuan adik-adik.biasanya kalau kita mendengar kata kelajuan,pasti yang langsung muncul di benak kita adalah kelajuan dalam pelajaran fisika.itu tidak dapat disalahkan karena dalam pelajaran Fisika hampir selalu kita ketemu dengan yang namanya kecepatan.mengapa tidak kelajuan?karena dalam fisika kelajuan adalah besaran skalar.

Namun saat ini kita sedang membicarakan Kimia.dalam suatu reaksi,reaksi kimia apapun itu pasti membutuhkan kelajuan.ya contoh sederhananya saat kita buat teh dengan teh kantong bundar sari murni.pasti yang pertama kita lakukan adalah menuangkan air panas,lalu kita memasukkan teh kantong bundarnya.apakah saat itu dengan sekejap warna air panasnya berubah menjadi merah kecoklatan langsung?pasti tidak kan.perlahan-lahan baru menjadi warna merah kecoklatan.kemudian saat kita menuangkan gula didalam teh tersebut,apakah gulanya langsung larut tanpa diaduk?pasti tidak kan.kita harus mengaduknya terlebih dahulu dan perlahan-lahan gulanya larut.

Nah,contoh sederhana itu menunjukkan bahwa dalam suatu reaksi pasti membutuhkan waktu.dan pengurangan konsentrasi reaktan terhadap waktu atau pertambahan konsentrasi produk terhadap waktu itulah yang disebut dengan laju reaksi.Menurut penulis,kalian akan mendapatkan wawasan baru dalam mempelajari,materi ini.disini kalian akan mengenal apa itu Molaritas.dan yang perlu diingat,rumus laju reaksi untuk setiap reaksi pada dasarnya sama namun konstanta reaksi untuk setiap reaksi berbeda-beda jadi dapat dikatakan bahwa laju reaksi setiap reaksi berbeda dan laju reaksi itu sendiri dipengaruhi oleh beberapa faktor.penulis meminta maaf karena tidak dapat menuliskan faktor-faktor tersebut karena nantinya akan adik-adik pelajari di sekolahan.yang penting disini adalah adik-adik dapat memahami konsep laju reaksi dan siap untuk berlatih soal-soal laju reaksi.

ini dia soal-soalnya :

1. Hitunglah besarnya molaritas larutan NaOH yang dibuat dengan melarutkan 16 gram NaOH (Ar Na = 23 dan O = 16) dalam 250 mL air!

2. Hitunglah besarnya K2Cr2O7 yang harus ditimbang untuk membuat 500 mL larutan K2Cr2O7 0,05 M (Ar K = 39, Cr = 52, dan O = 16)!

3. Hitunglah volume (mL) yang diperlukan untuk melarutkan 0,53 gram Na2CO3 untuk membuat larutan Na2CO3 0,01 M (Ar Na = 23, C = 12, O = 16)!

4. Hitunglah besarnya molaritas larutan asam nitrat yang mengandung 63% HNO3 massa jenisnya 1,8 kg L–1 (Ar H = 1, N = 14, O = 16)!

5. Berapakah molaritas H2SO4 1 M yang dibutuhkan untuk membuat 250 mL larutan H2SO4 0,1 M?

6. Berapakah volume air yang ditambahkan pada 25 mL larutan HCl 2 M, untuk membuat larutan HCl 0,5 M?

7. Berapakah volume larutan HCl 0,2 M yang dibuat dari 5,88 mL larutan HCl berkadar 36,5% dan massa jenis 1,7 kg L–1 (Ar H = 1 dan Cl = 35,5)!

8. Berapa volume air yang harus ditambahkan pada 50 mL larutan HNO3 2 M untuk membuat larutan HNO3 0,5 M?

9. Diketahui reaksi 2 NO(g) + O2(g) → N2O4(g).
Bila mula-mula 2 mol NO bereaksi dengan 2 mol oksigen dalam ruang 2 liter selama 10 detik, tentukan besarnya laju reaksi pembentukan N2O4!

10. Empat mol NOCl terurai dalam ruang 5 liter sesuai reaksi:
2 NOCl(g) → 2 NO(g) + Cl2(g)
terbentuk 1 mol gas Cl2, tentukan:
a. besarnya laju pengurangan NOCl dalam waktu 20 detik
b. besarnya laju pembentukan NO dan Cl2 dalam waktu 10 detik

11. Apakah yang dimaksud dengan energi pengaktifan/energi aktivasi?

12. Jelaskan pengaruh energi pengaktifan atau energi aktivasi terhadap laju reaksi!

13. Jelaskan pengaruh katalis terhadap laju reaksi!

14. Suatu reaksi berlangsung tiga kali lebih cepat setiap suhunya dinaikkan 20 °C. Jika laju reaksi pada saat suhu 10 °C adalah x M/detik, tentukan laju reaksi pada saat suhu dinaikkan menjadi 70 °C!

15. Suatu reaksi kimia yang berlangsung pada suhu 20 °C memerlukan waktu 10 detik. Setiap kenaikan suhu 20 °C, reaksi akan lebih cepat dua kali dari semula. Tentukan waktu yang diperlukan jika suhu dinaikkan menjadi 80 °C!

16. Jelaskan hubungan antara katalis dengan energi pengaktifan!

17. Larutan asam nitrat (HNO3) dengan Mr = 63 mempunyai konsentrasi 1 molar, artinya ... .
A. dalam 1 liter larutannya mengandung 63 gram HNO3
B. dalam 1 liter pelarut terdapat 63 gram HNO3
C. dalam 1 liter air mengandung 63 gram HNO3
D. sebanyak 63 gram HNO3 dilarutkan dalam 100 mL air
E. sebanyak 63 gram HNO3 dilarutkan sampai 100 mL

18. Molaritas asam nitrat pekat 63% dengan massa jenis 1,3 kg/liter adalah ... .(Mr HNO3 = 63)
A. 6,3 M                         D. 13 M
B. 6,5 M                         E. 63 M
C. 10 M

19. Jika ke dalam 10 mL larutan asam sulfat (H2SO4) 2 M ditambahkan air sebanyak 90 mL, maka konsentrasi larutan asam sulfat sekarang adalah ... .
A. 0,002 M                         D. 2 M
B. 0,02 M                           E. 20 M
C. 0,2 M

20. Sebanyak 10 mL larutan HCl 2 M dicampur dengan 140 mL larutan HCl 0,5 M. Konsentrasi larutan HCl sekarang adalah ... .
A. 0,2 M                              D. 0,5 M
B. 0,3 M                              E. 0,6 M
C. 0,4 M

21. Larutan urea [CO(NH2)2] dibuat dengan jalan melarutkan 3 gram urea ke dalam air sampai volume 250 mL. Konsentrasi larutan urea yang dibuat adalah ... . (Mr urea = 60)
A. 0,1 M                                     D. 0,4 M
B. 0,2 M                                      E. 0,5 M
C. 0,3 M

22. Di bawah ini yang tidak mempengaruhi laju reaksi adalah ... .
A. katalis                                    D. gerak partikel
B. suhu                                       E. konsentrasi
C. luas permukaan

23. Suatu reaksi yang melibatkan zat X dan Y menghasilkan reaksi sebagai berikut.
2 X(g) + 2 Y(g) → Z(g)
Diperoleh data bahwa reaksi tersebut merupakan pangkat 2 terhadap pereaksi X dan orde total reaksi adalah 3. Rumus persamaan laju reaksi yang benar bagi reaksi tersebut adalah ... .
A. v = k [X]2[Y]                              D. v = k [X]2[Z]
B. v = k [X][Y][Z]                            E. v = k [Z]3
C. v = k [X][Y]

24. Energi minimum yang diperlukan oleh sebuah reaksi agar dapat berlangsung disebut energi ... .
A. potensial
B. gerak
C. kinetik
D. reaksi
E. aktivasi

25. Laju reaksi dari suatu reaksi tertentu menjadi dua kali lipat setiap kenaikan suhu 10 °C. Suatu reaksi berlangsung pada suhu 30 °C. Jika suhu ditingkatkan menjadi 100 °C maka laju reaksi akan menjadi ... kali lebih cepat dari semula.
A. 128                                              D. 16
B. 64                                                E. 8
C. 32

Seru bukan dapat mengerjakan semua soal-soal tersebut? apa masih kurang?silahkan tinggalkan komentarnya ya adik-adik.
Terima kasih yang sangat besar saya sampaikan kepada ibu utami dan kawan-kawan atas buku terbitan beliau yang saya pakai sebagai sumber referensi soal-soal diatas.

terima kasih dan jangan lupa untuk sering-sering mampir ke blog ini ya adik-adik.

No comments:

Post a Comment